waktu adalah pedang

Pages

Tuesday 16 February 2010

Succes is my right

Sukses adalah hak saya. Sukses bukanlah milik orang - orang tertentu. Sukses milik anda, sukses milik saya, sukses milik siapa saja yang menyadari, menginginkan, dan memperjuangkan dengan sepenuh hati. Begitulah sukses sebagaimana disampaikan oleh seorang motivator Indonesia, Bapak Andrie.
Saya sependapat dengan Pak Andrie, setiap orang mempunyai hak untuk sukses. Namun mungkin muncul pertanyaan dibenak sebagian orang, kenapa masih ada orang yang gagal atau sebagian orang masih merasakan dirinya belum sukses. Kita sendiri mempunyai kebimbangan dalam mengukur tingkat sukses kita.
Seperti yang saya sebutkan di awal bahwa setiap orang memiliki derajat sukses atau resolusi sukses yang berbeda, sebagian orang mungkin mereka tidak menyadari bahwa dia sudah mengalami kemenangan (victories) sebagaimana yang diutarakan oleh Oprah.
Sebelum kita bahas lebih jauh tentang kesuksesan, mari kita perhatikan tentang perbedaan berikut. Setiap orang mempunyai mimpi atau keinginan dan kebutuhan mendasar. Ada sebuah perbedaan antara kebutuhan (need) and keinginan (want), yang sulit atau tidak dapat diukur oleh alat ukur canggih apapun. Salah satu tolok ukur yang dapat kita gunakan adalah hati nurani kita masing - masing.

0 comments:

Post a Comment